Alhamdulillah...akhirnya bisa ikut pelatihan membuat roti dan donat yang diselenggarakan oleh SCC SriBoga Semarang pada hari kamis, 28 maret 2013 dari jam 9 pagi sampai jam 4 sore. Ini berkat informasi teman2 juga di grup FB Langsungenak, nggak ada ruginya bisa gabung dengan grup Langsungenak, punya teman2 yang baik2 juga mereka tidak pelit untuk berbagi ilmu tentang perkulineran, disamping itu kalau ada informasi2 lain yang berhubungan dengan perkulineran, mereka pasti akan berbagi juga dengan teman2, yuuuk...teman2 kalau punya fb gabung ya di grup Langsungenak, ini open grup kok jadi semuanya boleh gabung dan posting disana asal postingan yang berhubungan dengan kuliner ya, kalau di luar itu pasti bakalan dibanned sama bu lurah, itu istilah adminnya yang bernama Nina Yusab Mlanding...maksudnya yang dibanned postingannya loh, bukan orangnya...heheee...
Pelatihan di SCC ini atas info teman juga yang pernah ikutan pelatihan ini sebelum angkatanku, caranya cukup mudah kok tinggal telp aja ke SCC grup semarang 024 3563072 minta informasi untuk pendaftaran nanti akan dicatat dan setelah dapat tempat pihak SCC akan menelepon kembali ke no hp teman2 5 hari sampai satu minggu sebelum hari H untuk konfirmasi waktu pelatihan dan tempat, gampang kan..? jangan kuatir tentang masalah biaya, pelatihan ini gratis kok tanpa dipungut biaya apapun, mungkin ini adalah bagian strategi pemasarnnya SriBoga ya, langsung memperkenalkan produk2nya ke konsumen dan diharapkan nantinya para pengusaha2 kecil yang berkecimpung di dalam pembuatan kue dll akhirnya bisa memakai produk sri boga ini, yang nggak kalah bagusnya dengan produk lainnya, harganya juga terjangkau kok, aku juga pernah memakai produk sriboga ini yang khusus untuk membuat roti, tepung tali emas, sudah aku praktekkan dan hasil rotinya juga empuk.
Sama sekali nggak rugi kok kita ikut pelatihan ini, disamping bisa menambah ilmu tentang per-rotian, kita nantinya juga bisa belajar untuk usaha (program selanjutnya). Walaupun alat2 mereka modern dengan harganya yg selangit, perlu mengeluarkan modal banyak juga untuk serius membuat usaha bakery ini, dibanding dengan aku, harus bergelut dengan adonan roti dulu karena tdk punya mikser roti, ovennya juga oven tangkring biasa, ada orang lain yang mempunyai istilah Otang utk oven yg model tradisional spt ini...heee...yaaa, nggak apa2lah, segalanya harus mulai dari bawah dulu, semoga nantinya Allah meridhoi....
Begitulah semuanya harus mencoba dari usaha kecil2an dahulu, o..iya...meneruskan soal pelatihan kemarin, pelatihan dimulai pada jam 9 pagi sampai jam 4 sore, untuk segmen pertama sampai hampir jam 12 siang, kita duduk manis di kelas, ahhh...mengingatkan aku pada masa2 kuliah, sambil tersenyum simpul :), setelah itu langsung praktek diselingi dengan makan siang dan sholat. Naaaah...di dapur modern ini kita terjun langsung untuk membuat roti bukan chefnya aja yg masak, tp kita sendiri yang turun tangan mengolah dan membentuk-bentuk roti sesuka hati...asyik kaan...??
Ayo teman2 yang ada di wilayah semarang, jakarta, surabaya...mana lagi yaaaa, bisa gabung di SCC sriboga di fb untuk mengetahui informasi lebih lanjut, rugi lo kalau nggak ikutan...
Ini sebagian foto2 pas pelatihan kemarin....
bagaimana caranya agar bisa ikut kursus masaknya yah..terimakasih
BalasHapusItu ada caranya diatas mb atin tinggal telp ke scc aja nanti dikasih jadwal kursus
HapusBagaimnana cranya bs ikut kursusny mksh
BalasHapusAda caranya di atas mb arifa, bisa baca lagi ya
HapusBagaimnana cranya bs ikut kursusny mksh
BalasHapusMasukkan komentar Anda...maaf mau nanya bu,,kalau mau ikut pelatihan yg buat cup cake buat ultah gimana carnya ya?makasih
BalasHapusBisa baca lg ya diatas ada no telp nya bisa hub no di atas, atau bisa juga ikut kursus2 bikin cup cake yg lain saya kira banyak ya...tinggal cari info lewat google pasti ketemu
HapusKlo u tuk daerah Jakarta gmn, Ada nomor wa na g yach...
BalasHapusMasIh adakah kursus nya tahun 2019
BalasHapusApakah ada yang pelatihan setiap hari minggu sis? Pngn ikutan pelatihannya...
BalasHapus